Dendeng Balado Makanan Minang yang Tak Kalah Enaknya

Foto: bangka.sonora.id

Makanan Sumatera Barat tidak hanya dikenal dengan daging rendangnya, ada banyak menu hidangan yang tak kalah enaknya. Salah satu kuliner dari Minang ini yang wajib dicoba adalah dendeng balado.

Dendeng balado juga melalui proses yang panjang dalam pengolahnnya. Langkah awal yaitu menyiapkan daging sapi kemudian iris tipis dan lebar daging sapi yang dikeringkan kemudian digoreng kering. Setelah itu, goreng sampai kering. Rasa dendeng balado cenderung tidak terlalu pedas karena menggunakan cabai merah besar.

Dendeng balado bisa tahan beberapa hari asalkan penyimpanannya tepat. Sehingga menjadi pilihan makanan siap saji yang praktis.

Dendeng balado paling pas biasanya dimakan bersama nasi panas, minyak dari bumbu balado disiram pada bagian nasi sensasi pedas, potongan dagingnya yang empuk dan aromanya sangat menggoda. Dendeng diolah tanpa menggunakan bahan pengawet.

Manfaat dari dendeng yaitu per 100 gram daging kering mengandung sekitar 9,4 gram protein yang bisa memenuhi kebutuhan protein harian. Protein dalam dendeng kering akan terurai dalam usus dan menjadi asam amino yang dapat digunakan oleh tubuh untuk membangun jaringan sel tubuh dan enzim yang dapat berguna untuk semua fungsi anggota tubuh.

Facebook
Twitter
WhatsApp

Rekomendasi

RANDANG
6 Hal Menarik tentang Rendang yang Belum Banyak Orang Tahu
Rendang, hidangan khas Minangkabau, telah mendunia dan dikenal sebagai salah satu makanan terenak di...
sate-padang-cebb641e50f1ce21c509f7d8da1029ff
Sate Danguang-Danguang 50 Kota
Sesuai dengan namanya, sate ini berasal dari nagari Danguang-danguang di Kabupaten 50 Kota, Sumatera...
kuah-sate-pedas (2)
Sate Kuah Merah Ciri Khas Pariaman
Sate Padang Pariaman ini memiliki tampilan bumbu cenderung merah karena diolah dengan menggunakan banyak...
09-image_1547037806_5c35ec6eb2068
Sate Darek Khas Padang Panjang
Sate ini berasal dari Padang Panjang, kota kecil yang jadi tetangga Kota Padang. Sate yang berasal Padang...
3328159348
Galamai Dodol Khas Sumbar
Galamai adalah cemilan sejenis dodol atau jenang yang berkembang di Payakumbuh. Selain di Payakumbuh,...
Ketan-Durian
Pecinta Durian Wajib Coba! Katan Durian Khas Sumbar
Kamu pecinta buah durian? Tak salah jika merasakan kuliner khas dari Ranah Minang yang satu ini. Katan...
Clip_182
Kerupuk Jangek, Makanan yang Populer Di Sumbar
Kerupuk jangek biasanya dinikmati bersamaan dengan lontong ataupun pelengkap makanan, sama seperti kerupuk...
Sate Padang Panjang - kulineripedia
Mengenal Sate Padang, Makanan Khas Sumbar
Sumatera barat merupakan surga bagi kamu pecinta kuliner, karena Sumatera Barat merupakan penghasil makanan...
medium_kerupuk-jangek
Proses Pengolahan Kerupuk Jangek
Pengolahan kerupuk kulit ini membutuhkan waktu lebih lama. Setidaknya memakan waktu sampai berminggu-minggu....
rendang-pakis-lokan
Rendang Lokan Makanan Khas Pesisir Selatan Sumbar
Randang lokan  merupakan salah satu makanan khas masyarakat di Kanagarian Indrapura Kecamatan Pancung...